Gratis selamanya

mediacerdas
loading...
close
Banner Iklan 120 x 600 px
close
Banner Iklan 120 x 600 px

Monday, June 4, 2018

Membuat Peta Dengan AutoCad Map (Georeferensi Dengan Rubber Sheet)

AutoCad Map
 
"Georeferensi Dengan Rubber Sheet"
 
 
 
 Georeferensi adalah proses penempatan objek sebuah peta yang belum mempunyai sistem koordinat ke dalam sistem koordinat tertentu. Georeferensi harus dilakukan terlebih dahulu sebelum peta digital digunakan untuk analisa spasial dan berbagai keperluan lainnya
 
 
Peta hasil auto digitasi, biasanya belum menggambarkan posisi yang tepat di permukaan  bumi  sesuai  sistem  koordinat yang  digunakan.  Dengan  kata  lain belum mempunyai sistem koordinat.


Dalam buku ini, georeferensi peta hasil auto digitasi akan menggunakan fitur rubber sheet di AutoCAD Map. Untuk memudahkan, pekerjaannya dibagi menjadi dua bagian, yaitu menyiapkan titik referensi dan rubber sheet.
 
 
Menyiapkan Titik Referensi
 
 




Untuk melakukan georeferensi dengan rubber sheet di AutoCAD Map, diperlukan titik referensi. Titik referensi adalah titik koordinat sebenarnya dari objek peta yang akan di rubber sheet.


Titik referensi yang digunakan untuk rubber sheet harus akurat, karena akan menjadi acuan titik-titik objek peta yang lain. Apabila tidak akurat, maka titik koordinat seluruh objek peta hasil rubber sheet juga tidak akan akurat.


File image PetaAdministrasiKecamatan.png memiliki informasi koordinat yang bisa digunakan sebagai titik referensi. Untuk mendapatkan titik referensi dari file image peta, gunakan cara berikut ini:

  1. Buka file backup image PetaAdministrasiKecamatan.png yang belum di edit.
  2. Siapkan tempat  untuk  mencatat titik referensi, seperti program Notepad, Microsoft Word, atau bisa juga buku. Kemudian catat titik referensi berdasarkan informasi koordinat pada peta.
  3. Empat ujung kotak dari frame peta merupakan titik koordinat yang bagus untuk dijadikan titik referensi, karena titiknya jelas dan posisinya menyebar. Agar bisa melakukan rubber sheet diperlukan minimal dua titik referensi, akan tetapi semakin banyak dan merata semakin baik.
Dalam buku ini, akan diambil empat ujung kotak frame peta sebagai titik referensi.  Di  bawah  ini adalah  contoh  gambar  titik referensi yang  sudah dicatat menggunakan program notepad.
 
 
Apabila sebuah image peta tidak mencantumkan informasi koordinat, maka untuk mendapatkan minimal 2 titik referensi bisa mencoba menggunakan bantuan citra atau peta lain yang sudah ada koordinatnya.


Pengambilan titik referensi di lapangan, merupakan cara yang harus diambil apabila tetap tidak dapat titik referensi. Agar hasilnya baik, pengambilan titik koordinat referensi di lapangan sebaiknya menggunakan alat ukur dengan ketelitian
 
Tahapan Rubber Sheet
 
 
Rubber sheet adalah proses penyesuain data yang tidak seragam berdasarkan pergerakan dari titik kontrol yang diketahui ke lokasi yang baru. Fitur rubber sheet di AutoCAD Map hampir sama dengan kombinasi dari fitur move, scale, dan rotate. Hanya saja rubber sheet menggunakan titik kontrol yang lebih banyak.


Proses rubber sheet bisa menghasilkan data yang lebih akurat dibandingkan dengan menggunakan fitur kombinasi dari move, scale, dan rotate. Akurasi hasil rubber sheet akan dipengaruhi oleh jumlah titik kontrol. Semakin banyak dan menyebar maka akan semakin akurat.


Hasil auto digitasi file Print2CAD-PetaAdministrasiKecamatan.dwg akan di rubber sheet dengan tahapan sebagai berikut:


1.   Pastikan file gambar Print2CAD-PetaAdministrasiKecamatan.dwg hasil edit sudah terbuka di AutoCAD Map.


 
 
 
2.   Pilih menu Map > Tools > Rubber Sheet atau bisa juga melalui Command prompt dengan mengetik perintah ADERSHEET.
 
 
 
3.   Pada Command prompt akan muncul permintaan Base point 1: > klik ujung kotak kiri atas.
 
 
 
4.   Pada  Command  prompt  akan  muncul  permintaan  Reference  point  1:  >

masukkan titik referensi kiri atas 302000,9670000 > enter.



5.   Pada Command prompt akan muncul permintaan Base point 2: > klik ujung kotak kanan atas.


6.   Pada  Command  prompt  akan  muncul  permintaan  Reference  point  2:  >

masukkan titik referensi kanan atas 402000,9670000 > enter.


7.   Pada Command prompt akan muncul permintaan Base point 3: > klik ujung kotak kanan bawah.


8.   Pada  Command  prompt  akan  muncul  permintaan  Reference  point  3:  >

masukkan titik referensi kanan bawah 402000,9570000 > enter.


9.   Pada Command prompt akan muncul permintaan Base point 4:, klik ujung kotak kiri bawah.


10.  Pada  Command  prompt  akan  muncul  permintaan  Reference  point  4:  >

masukkan titik referensi kiri bawah 302000,9570000 > enter.


11.  Pada Command  prompt akan muncul permintaan Base point 5:, karena hanya akan menggunakan 4 titik referensi maka langsung tekan enter saja.

12. Pada Command prompt akan muncul permintaan Select objects by [Area/Select]<Area>: > maka ketik saja pada Command prompt S atau Select > enter.


13.  Pada Command prompt akan muncul permintaan Select objects: dan kursor berubah menjadi kotak kecil yang siap digunakan untuk memilih objek. Pilih seluruh objek yang ada di peta dengan cara memblok dari kanan bawah kotak sampai kiri atas kotak, kemudian tekan enter.


14.  Untuk memunculkan hasil rubber sheet di tengah layar, pada command prompt ketik z > enter > e > enter.


15.  Kalau langkah-langkahnya sudah benar, maka gambar akan bergeser ke titik-titik referensi dan ukuran serta bentuknya sudah berubah.


16.  Jangan lupa untuk menyimpan hasil rubber sheet dengan cara klik menu File > Save.



Sekarang,  file  Print2CAD-PetaAdministrasiKecamatan.dwg  sudah  berada pada sistem koordinat yang benar. Silahkan cek beberapa titik koordinat hasil rubber sheet dan bandingkan dengan titik koordinat pada image peta PetaAdministrasiKecamatan.png.


Apabila setelah dibandingkan tidak sesuai, maka silahkan ulangi lagi tahapan rubber sheet diatas. Tetapi apabila sudah sesuai, maka silahkan lanjutkan ke bagian selanjutnya yaitu mengenai drawing cleanup dan topology.

 
 
 Selanjutnya Baca...


Drawing Cleanup Dan Topology
 
 
Share:

0 comments:

Post a Comment


Add Request Song to Live Streaming

Definition List

Support